Senin, 11 Oktober 2010

Pendidikan IPS

PENGEMBANGAN SPEKTRUM PENDIDIKAN IPS:
Rekonstruksi Kompetensi Ke-IPS-an Berdasarkan Formula
Rekonstruksi Sosial Vygotsky untuk Memfungsionalkan Kurikulum
Tingkat Satuan Pendidikan IPS - Sekolah Dasar

Oleh:
Wayan Lasmawan, (2009). 242 halaman
Universitas Pendidikan Ganesha


Secara umum penelitian bertujuan untuk “menemukan” (to discover) dan “merekonstruksi” (to reconstruct) sebuah “ide kurikulum” atau “gagasan kurikulum” IPS SD yang secara sinergis dikembangkan berdasarkan paradigma konstruktivisme, dan kajian kontekstual terhadap pendapat siswa dan guru tentang aspek-aspek dari kurikulum IPS. Penelitian ini menggunakan desain penelitian pengembangan, yang dilakukan di Provinsi Bali dengan melibatkan pakar, kepala sekolah, guru, dan siswa sebagai sampel penelitian yang ditetapkan secara purposive-randomisasi. Instrumen datanya terdiri dari lembar observasi, pedoman wawancara, kuisioner, dan tes hasil belajar. Keseluruhan data dianalisis secara kualitatif dengan model siklus interaktif dan model CAR (contextuality-accuracy-relevancy).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kompetensi ke-IPS-an yang memungkinkan bagi siswa sekolah dasar sesuai dengan design konstruktivisme sosial vygotsky terdiri dari kompetensi personal, sosi-kultural, dan intelektual, (2) struktur materi IPS sekolah dasar yang relevan adalah diorganisasi secara sistemik sebagai pengalaman-pengalaman belajar yang bersifat pedagogis, sosiokultural, psikologis dengan bersandar pada prinsip “a student’s psychological, sociocultural, and intellectual horizons reconstructions character-based”, dan (3) lingkungan kelas IPS merupakan konteks psikologis dan sosiokultural harus ditata dan diarahkan pada upaya: (a) mendinamisasikan posisi siswa dari posisi alamiah (natural position) ke posisi sosiokultural (sociocultural position); (b) memberikan fasilitasi dan mediasi personal dan sosiokultural kepada siswa dalam setiap ikhtiarnya untuk melakukan rekonstruksi terhadap muatan-muatan, fungsi-fungsi, dan operasi-operasi yang terdapat di dalam struktur internalnya.
Kata kunci: spektrum, pendidikan IPS, teori rekonstruksi sosial, sekolah dasar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar